Cara Membuat Lemper Ayam

Cara Membuat Lemper Ayam

Cara Membuat Lemper Ayam - Resep kue lemper berikut ini bisa kita coba membuat sendiri di rumah. Buat yang sehari-hari bekerja, bisa mencoba resep kue lemper ini ketika sedang libur. Menyisihkan waktu kira-kira  kurang dari 3 jam, tentu akan menyenangkan menyajikan kue lemper ini untuk penganan keluarga. Atau bisa juga misalnya untuk acara tertentu, arisan atau acara keluarga dan lainnya. Bahkan bagi beberapa yang bisa mengelolanya, bisa dijadikan usaha sampingan di rumah.

Untuk tahap awal, sebaiknya mencoba dengan sedikit bahan dulu. Tidak ada salahnya mencoba beberapa kali, bila sudah lancar bisa membuat resep kue lemper ini dalam jumlah yang lebih banyak bila diperlukan. Baiklah langsung saja kita bahas artikel mengenai Cara Membuat Lemper Ayam Enak dan berikut selengapnya bahan dan cara membuatnya.

Bahan Kue Lemper :

  • Ketan 250 gram
  • Garam 0,5 sendok teh
  • Daun salam 2 lembar
  • Santan, dari 1 butir kepala diambil 250 ml
  • serai, digeprak


Bahan isi kue lemper :

  • Daging ayam, secukupnya, di suwir kecil-kecil.
  • Santan, dari setengah kelapa diambil 200 ml.
  • Air asam jawa, 2 sendok makan.
  • Daun salam
  • Daun jeruk 4 lembar.



Cara membuat kue lemper :

  • Rendam beras ketan, ini selama kira-kira 2 jam.
  • Kemudian tiriskan dan rebus ketan yang sudah direndam tadi.
  • Rebus bahan-bahan: ketan, serai, garam dan 2 lembar daun salam. Rebus sampai santan meresap ke dalam ketan.
  • Kemudian kukus ketan yang sudah diaroni tadi sampai matang dan sisihkan.
  • Tumis semua bahan isi kue lemper, masukkan santan dan tunggu sampai meresap semua.
  • Sekarang tinggal membungkus isi dengan ketan, bisa menggunakan cetakan, atau kira-kira saja.
  • Bungkus dengan daun pisang, sesuai selera saja besarnya.


Resep kue lemper diatas kira - kira untuk 12 buah, baiklah cukup sekian artikel mengenai Cara Membuat Lemper Ayam Enak. Selamat mencoba semoga resep kue lemper ini disukai seluruh keluarga anda.

Cara Membuat Lemper Ayam

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Membuat Lemper Ayam"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.